HIMAPA Kalteng Ke-X Bertumbuh dan Bersolidaritas

HIMAPA Kalteng Ke-X Bertumbuh dan Bersolidaritas


Bajenta News BUNTOK,- Himpunan Mahasiwa Papua (HIMAPA) Propinsi Kalteng melaksanakan kegiatan ibadah sebagai pengakuan pengucapan syukur dalam rangka memperingati Dies Natalis Ke-10.
Ketua Umum HIMA Papua Fernandi Mirip mengatakan bahwa peringatan Dies Natalis Ke-10 tahun dilaksanakan di di Asrama Papua Universitas Palangka Raya (UPR) Rabu, 14/9/2022 lalu.

“Kegiatan kali ini juga, tidak terlepas dari tema yang diangkat oleh pihak panitia penyelenggara yakni ‘Bertumbuh dan Bersolidaritas Untuk Kemajuan HIMAPA” kata Fernandi Mirip melalui pesan singkat WhatsApp priibadinya, Jum’at 16/9/2022

Menurut Fernandi, adanya organisasi ini kita sebagai mahasiswa-mahasiwi Papua tetap berbagai cerita, kreatifitas dan tetap menjaga kebersamaan sesama mhasiswa-mahasiswi Papua di Kalteng.

” Selain itu juga, kepada seluruh anggota yang ada di Kalteng diharapakan agar kelak terbentuk menjadi generasi yang mampu melanjutan perjuangan organisasi ke arah yang lebih bak lagi,”Jelas Fernando Mirip.

Melalui kegiatan ini juga lanjutnya, dirinyapun menginginkan agar organisasi yang telah di bentuk oleh senioritas pada tahun 2012 ini ke arah yang lebih baik dari kepemimpinan dirinya saat ini dan pendahulu-pendahulu yang sebelumnya.

“Yang tidak kalah pentingnya juga, kepada seluruh anggota diharapkan bisa membuka diri serta terlibat aktif dengan organisasi eksternal agar nantinya mereka bisa kembali dan kembangkan HIMA Papua semakin lebih baik lagi,”Tukas Fernando Mirip. (Bajenta tim)

Barito Selatan