Dinkes Barsel Gelar Turnamen Bola Voli Pj. Bupati Cup 2024

Dinkes Barsel Gelar Turnamen Bola Voli Pj. Bupati Cup 2024

PJ Bupati Barsel, H. Deddy Winarwan saat membuka Turnamen Bola Voli Pj. Bupati Cup 2024 di Stadion Olah Raga Batuah Buntok, Kamis 15/8/2024

BUNTOK,- Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Provinsi Kalimantan Tengah Gelar Pembukaan Turnamen Bola Voli Pj Bupati Cup 2024.

Turnamen Tersebut diselingi dengan pengundian doorprize berhadiah menarik, bertempat di Stadion Olah Raga Batuah Buntok, Kamis 15/8/2024.
Pj. Bupati Barito Selatan H. Deddy Winarwan dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan selamat belaga.

” Saya atas nama pribadi, masyarakat,dan Pemerintah Kab. Barsel mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta Turnamen Bola Voli Pj Bupati Cup 2024,”ungkap H. Deddy Winarwan.

Pembukaan turnamen Bola Voli

Penuh rasa bangga dan gembira, dengan diselenggarakannya Turnamen Bola Voli Pj Bupati Cup 2024, dalam rangka HUT Ke-79 Kemerdekaan RI selain sebagai tempat menyalurkan hobi, kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi.

Memperkokoh persatuan, persaudaraan dan kebersamaan kita sebagai masyarakat dan bangsa Indonesia.

” Dengan semangat kemerdekaan marilah kita berkarya dan berjuang lebih keras lagi untuk menjadi masyarakat yang lebih maju dan berprestasi termasuk dalam bidang olah raga,” ujar H. Deddy Winarwan.

Dengan dilaksanakannya Turnamen ini, membantu kita dalam menyaring bibit-bibit atlet bola voli di Barito Selatan.

Doorprize

” Sehingg bisa kita latih dan kembangkan menjadi atlet bol voli yang berkualitas yang akan menjadi aset Sumber Daya Manusia (SDM) kita dibidang olahraga” demikian Deddy Winarwan.

Ditempat yang sama, Plt. Kepala Dinkes Kab. Barito Selatan Endang Sugiarti Widayani sekaligus Ketua Panitia Inti Turnamen Bola Voli Pj Bupati Cup 2024 melaporkan bahwa pelaksanaan turnamen ini mulai hingga tanggal 24 Agustus 2024.

Ketua Panitia Turnamen Bola Voli Pj Bupati Cup 2024, Endang Sugiarti Widayani menyampaikan laporannya.

” Alhamdulilah mulai hari ini 15 Agustus 2024, bertempat di Stadion Batuah kegiatan Turnamen Bola Voli Pj Bupati Cup dapat mulai dilaksanakan, sampai dengan tanggal 24 Agustus 2024,” ujarnya.

Kegiatan ini diikuti, sebanyak 40 tim terdiri dari 20 Putri dan 20 Putra yang mendaftar baik melalui pendaftaran online maupun offline.

Sebagai bentuk apresiasi untuk para pemenang nantinya akan diberikan hadiah dengan total sebesar 33 juta rupiah dengan rincian sebagai berikut : juara I uang pembinaan sebesar Rp: 6,000,000, (Enam Juta Rupiah) + Tropy + Medali.
Juara II uang pembinaan, sebesar Rp: 4,500,00 (Empat Juta Lima Ratus Ribu) + Tropy + Medali, Juara III uang pembinaan sebesar Rp: 3,500,000 (Tiga Juta Lima Ratus Ribu) + Tropy + Medali, juara IV uang pembinaan sebesar 2,500,000 (Dua Juta Lima Ratus Ribu) +Tropy + Medali.

Endang Sugiarti Widayani juga mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya, kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras dalam menyukseskan kegitan Turnamen Bola Voli Pj Bupati Cup 2024.

“Apresiasi luar buasa juga, kami berikan kepada PBSI ,KONI, Forkopimda, organisasi wanita seperti TP-PKK dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) dan para donatur untuk mendukung terlaksananya kegiatan ini,” tutupnya.

www.bajentabajurah.com.        
(Atex Ridho)

Barito Selatan