
Bajenta News Kuala Kapuas,- Desa Bungai Jaya Kecamatan Basarang yang diinisiasi dan didukung oleh Rotary Club (RC) Bandung Sikiwangi RC Bandung Kota Kembang dan RC Jakarta Sunter Cintennial jadi Destinasi Agrowisata pada Sabtu 10/9/2022 lalu mendapat aprasiasi dari srikandi DPRD Kabupaten Kapuas.
Srikandi dari Partai Gerindra asal Dapil II meliputi Kecamatan Basarang, Kapuas Barat dan Mantangai yang menyampaikan apresiasinya yaitu Yety Indriana.
” Apresiasi kepada Pemkab, dan yang menginisasi serta mendukung dijadikanya Desa Bungai Jaya menjadi Destinasi Wisata” ungkap Yety Indriana melalui pesan WhatsApp pribadinya Selasa, 13/9/2022.
Wilayah Basarang khususnya di Desa Bungai Jaya memiliki kultur tanah perkebunan jenis sayur mayur serta buah-buahan seperti nenas dan lainnya.
” Kita ketahui bahwa salah satu pemamfaatan Dana Desa adalah untuk menciptakan desa mandiri dan dengan adanya destinasi wisata ini bisa menjadi percontohan bagi desa lain memamfaatkan potensi alamnya secara maksimal guna penguatan ekonomi bagi pada masyarakatnya sendiri” ucap Indri sapaan akrabnya.
Pemamfaatan lahan secara maksimal dan bisa menghasilkan serta produktif sehingga mampu mengangkat dan menjadi sumber pandapatan bagi keluarga merupakan langkah sangat pantas dijadikan contoh.
” Jadikan lahan tidur atau pekarangan menjadi produktif dengan menanam sayuran yang bisa menghasilkan setidaknya tidak membeli” tegas Indri.
Sehingga dengan pengembang agrowisata selain meningkatkan penghasil bagi petani sendiri, juga bisa menjadi sumber PAD pemerintah Desa sehingga mempercepat peningkatkan pembangunan kepariwisataan di Kapuas.demikian Yety Indriana. (Adm)