Camat Armadi Pimpin Acara UPT Puskesmas Tabak Kanilan

Camat Armadi Pimpin Acara UPT Puskesmas Tabak Kanilan

Camat berikan ucapan selamat kepada Kepala UPT Puskesmas Triwulan IV Tabak Kanilan tahun 2024 di Aula Setda Barsel, Kamis 21/11/2024

PURUK CAHU,- Acara Lintas Sektor Triwulan IV UPT Puskesmas Tabak Kanilan tahun 2024 berjalan lancar yang di pimpin dan dibuka langsung oleh Camat Gunung Bintang Awai, Armadi, ST., MM. bertempat di Aula Setda Barsel, Kamis 21/11/2024.

Pada acara hari ini dihadiri Kapolsek Gunung Awai, Iptu Bimo Setyawan, Kasubag Umum dan Kepegawaian, Sarpornomo,S.Kep.,MM. mewakili Kepala Dinas Kesehatan beserta jajarannya, Dinas Sosial, BPJS, Seluruh Kepala Desa Lingkup kerja Puskesmas Tabak Kanilan beserta ibu TP-PKK dan seluruh Staf Puskesmas Tabak Kanilan.

” Diharapkan agar Puskesmas jangan takut dengan data real selama sesuai SOP dan Nakes desa agar lebih memperhatikan dan mengenal seluruh lingkup wilayah kerjanya di Desa” ujar Sarpornomo (Kasubag UmPeg).

Di lanjutkan Iptu Bimo Setyawan (Kapolsek Gunung Bintang Awai) memberi motivasi agar tetap semangat jangan menyerah untuk kesehatan dan kemajuan bangsa serta mendukung seluruh inovasi UPT Puskesmas Tabak Kanilan dalam mencapai Pelayanan Kesehatan yg optimal dimana seluruh jajaran Polsek GBA siap membantu dan berkolaborasi.

Kemudian di lanjutkan Bapak Camat Gunung Bintang Awai, Armadi menyampaikan peran strategis posyandu untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

” Mengapresiasi inovasi dari puskesmas tabak kanilan yaitu Tabulin (Tabungan Ibu Bersalin) dan menegaskan agar seluruh ASN jangan ikut politik praktis, Sekaligus membuka acara Linsek TW IV UPT Puskesmas Tabak Kanilan tahun 2024″ tegas Camat Gunung Bintang Awai, Armadi.

Dilanjutkan pemaparan materi oleh Kepala UPT Puskesmas Tabak Kanilan (Bapak dr. Mas’ud Ruga Idris.,M.Si) yaitu membahas Capaian 12 indikator Standar Pelayanan Minimal (SPM) triwulan 4 yaitu : Pelayanan Ibu hamil, Pelayanan Ibu Bersalin, Pelayanan Bayi Baru Lahir, Pelayanan Balita, Pelayanan Kesehatan anak Usia SD, Pelayanan Orang Usia Produktif, Pelayanan Kesehatan Usia Lanjut, Pelayanan Kesehatan penderita Hipertensi, Pelayanan Kesehatan penderita DM, Pelayanan ODGJ Berat, Pelayanan Kesehatan orang terduga TB, dan Pelayan Kesehatan orang beresiko terinfeksi HIV.

Serta memberikan harapan agar tahun 2025 dapat di tingkatkan lebih baik lagi bagi capaian yg belum optimal yang di dukung oleh seluruh Lintas Sektor.

Di lanjutkan diskusi dangan Lintas Sektor sehingga mendapatkan Rencana Tindak Lanjut (RTL) dan pendandatangan Komitmen Bersama mengeni RTL yang di buat agar kedepannya dapat terealisasi dengan baik dan bertanggung jawab sesuai tugasnya.

Selanjutnya acara di tutup dengan penyerahan sertifikat penghargaan kepada 3 Desa terbaik dalam pencapain pelayanan Kesehatan balita, Posbindu dan Lansia dimana desa yg mendapat penghargaan terbaik pelayanan kesehatan balita dan Lansia yaitu Desa Marga Jaya, dan Pelayanan Kesehatan usia Produktif (Posbindu) yaitu Desa Wungkur Baru.

www.bajentabajurah.com.                (Atex Ridho)

Barito Selatan