Bajenta News.
KAPUAS,- Memasuki masa politik baik persiapan anggota legislatif hingga Bupati dan Wabup di Kapuas sudah mulai terasa dan meunculnya berbagai opini publik menginginkan Kapuas kedepan lebih maju lagi.

Seperti yang disampaikan salah satu tokoh masyarakat Kapuas, H. Riduan yang akrab disapa dengan Amang Ada, apabila ingin menjadikan Kapuas lebih maju dan baik maka akan ditentukan hasil dari Pemilu baik Pileg hingga Pilkada.
” Miris melihat kondisi Kapuas sampai saat ini semakin tidak jelas, semoga kedepan hasil Pemilu menentukan Bupati dan Wabup Kapuas menghasilkan pemimpinan membawa Kapuas lebih maju” ujar Amang Ada (Senin 27/2/2023)
Menurut pendapat Amang Ada, memunculkan beberapa sosok figur yang bisa diharapkan menjadi pemimpin Kapuas, yaitu Wiyatno (PDIP/Ketua DPRD Provinsi Kalteng) dan Ardiansah (Golkar/Ketua DPRD Kabupaten Kapuas), H. Muhajirin (Anggota DPRD Provinsi Kalteng) Septedy (Sekda Kapuas).
” Melalui hasil Pemilu legislatif nanti akan menentukan Bakal Calon Bupati dan Wabup Kapuas bertarung dalam Pilkada 2024″ tegas Amang Ada.
Jauh diharapkan agar selama kegiatan pemilu mulau tahapan-tahapan legislatif bisa berjalan dengan baik dan aman, serta kondusif.
” Siapapun nanti yang maju baik mulai Calon anggota DPRD hingga Pilkada diharapkan agar seluruh masyarakat tetap mengedepankan saling menjaga keamanan dan rasa damai” demikian Amang Ada.
www.bajentabajurah.com/Adm