Legislator Ini Prihatin Kondisi Banjir di Kapuas Tengah

Legislator Ini Prihatin Kondisi Banjir di Kapuas Tengah

bajentabajurah.com.
KAPUAS,- kondisi wilayah Kecamatan Kapuas Tengah dan Pasak Talawang terkesan menjadi pelanggan tetap musibah banjir membuat keprihatinan mendalam tersendiri dirasakan oleh wakil rakyat dari Dapil III tersebut.

Salah satunya adalah Didi Hartoyo, S.Hut angkat bicara terkait kondisi musibah banjir di Kapuas Tengah dan Kecamatan Pasak Talawang mengakibatkan terancam lumpuh roda perekonomian diwilayah tersebut.

” Apa yang didapat oleh penyumbang besar anggaran diwilayah Kabupaten Kapuas ini, selain masih tertinggal juga musibah banjir seperti menjadi pelanggan tetap” ungkap Didi Hartoyo melalui pesan WhatsApp pribadinya, Sabtu 12/11/2022.

Didi Hartoyo, S.Hut.

Sumber Daya Alam (SDA) baik pertambangan hingga hutan menjadi idola pendapatan besar untuk menopang pembangunan di daerah Kabupaten Kapuas.

” Masyarakat disana memerlukan perhatian lebih sesuai dengan apa yang telah diambil diambil oleh daerah sampai saat ini” tegas politisi dari PDIP di Kapuas ini.

Musibah banjir hampir seluruh wilayah Kecamatan Kapuas Tengah bahkan seperti yang terjadi di Desa Dandang yang terkihat hanya beberapa senti meter lagi mencapat atap rumah warga atau hampir menenggelamkan rumah tempat tinggal.

” Berharap juga kepada pihak Perusahaan Besar Sawit (PBS) agar memberikan perhatiannya kepada masyarakat yang terdampak musibah banjir” tutup Didi Hartoyo (Adm)

Legislatif