Bardiansyah Apresisi Gowes Kalteng Semarakan Muktamar Muhammadiyah di Solo, ini Ujarnya

Bardiansyah Apresisi Gowes Kalteng Semarakan Muktamar Muhammadiyah di Solo, ini Ujarnya

Bardiansyah

bajentabajurah.com
KAPUAS,- Tim gowes/bersepeda Kalteng yang dipimpin oleh H Darmadi dari PDM Kapuas sudah tiba dan mengikuti sholat Gerhana Bulan kemudian dilepas menuju PWD Kalsel mendapat apresiasi dari Fraksi DPRD Kabupaten Kapuas Bardiansyah.

” Sangat apresiasi terhadap semangat tim gowes Kalteng tersebut untuk menyemarakan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Solo nantinya” ujar Bardiansyah melalui telpon seluler pribadinya, Rabu 9/11/2022.

Disela kesibukannya, mantan Ketua KPU Kabupaten Kapuas ini memyampaikan harapannya semoga tim gowes Kalteng hususnya, semua gowes Kalsel Pengurus Wilayan Muhammadiyah se indonesia diberikan keselamatan hingga kembali ke keluarga nantinya.

” Luar biasa, kita doakan bersama semoga Muktamar ke-48 Muhammadiyah Aisyiah di Solo berjalan lancar daan sukses begitu pula bagi tim gowes penyemarak bisa datang dan kembali ke keluarga dengan selamat” himbau anggota Majelis Bidang Ekonomi dan Kehartabendaan PDM Kabupaten Kapuas ini, akrab disapa dengan sebutan Bardi ini.

Tim gowes Kalteng dilepas oleh PWM Kalteng pada Senin 7/11/2022 kemudian tiba di Kapuas sekaligus ikut melaksanakan sholat gerhana bulan di masjid Al ihsan kemudian pagi hari ini (9/11/2022) dilepas PDM Kapuas menuju Banjarmasin akan bergabung dengan tim Gowes PWD Kalimantan Selatan.

” Rute akan di tempuh Gowes dalam waktu 9 hari dengan Rute mulai dari Kota Palangka Raya, Pulang Pisau, Kuala Kapuas, Banjarmasin, Pelabuhan Tri Sakti, dengan menumpang kapal laut menuju Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Sidoarjo, Mojokerto, Jombang, Nganjuk, Madiun, Magetan, Ngawi, Sragen, Karang Anyar dan tiba di kota Solo” demikian Bardi. (Adm)

Barito Utara Legislatif