Persiapan Pilkades Serentak, BPMD Kapuas Gelar Rakor Dengan DPMD Kalteng

Persiapan Pilkades Serentak, BPMD Kapuas Gelar Rakor Dengan DPMD Kalteng

Ket :
Suasana saat rapat koordinasi Dinas PMD Kapuas dengan Dinas PMD Kalteng, bertempat di Aula DPMD Kapuas, Rabu 9 Maret 2022.

Bajenta News
Kuala Kapuas – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa atau DPMD Kabupaten Kapuas menggelar rapat koordinasi dan rapat kerja dengan DPMD Provinsi Kalimantan Tengah, bertempat di aula DPMD Kapuas, Rabu, 9 Maret 2022.
Rapat tersebut dihadiri Kepala DPMD Kapuas Yanmarto, para kabag Pemerintahan Setda Kapuas, dan para camat wilayah Kabupaten Kapuas serta pihak terkait lainnya. Sedangkan dari DPMD Kalteng dihadiri Kepala Bidang Penyelenggara Pemerintah Desa, Murjani dan pegawainya.
Yanmarto mengatakan bahwa dalam rapat tersebut membahas pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pemerintah desa, khususnya dalam hal persiapan pelaksanaan Pemilihan kepala desa atau Pilkades serentak di Kabupaten Kapuas.
“Kami bangga dan aapresiasi dimana hari ini dari Pemprov DPMD mendampingi kami membina bagaimana persiapan pelaksanaan Pilkades ini dan pelaksanaannya bisa dilakukan di bawah arahan dan pembinaan dan kita juga kerjasama dengan semua pihak,” kata Yanmarto.
Dalam kesempatan itu DPMD Kapuas juga memaparkan berkaitan dengan progres persiapan pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Kapuas yang rencananya tahapan akan dimulai bulan Maret 2022 ini.
“155 desa yang akan melaksanakan Pilkades terdiri dari desa-desa yang berakhir masa jabatannya pada akhir tahun 2021 sebanyak 146 desa dan ada 9 desa berakhir di Juli 2022. Itu akan kita ikutkan dalam Pilkades sesuai ketentuan,” jelasnya.
Sementara, Kepala Bidang Penyelenggara Pemerintah Desa DPMD Kapuas, Murjani mengatakan kegiatan rapat ini juga dilakukan di kabupaten lain di Kalteng yang akan melaksanakan Pilkades serentak tahun 2022 ini.
“Kita melaksanakan pilkades di tahun 2022 Kalteng ini ada 5 kabupaten dengan 313 desa jadi yang kita kunjungi kita adakan koordinasi dan rapat kerja sudah dilakukan di Barito Selatan, Barito Utara, Pulang Pisau, Kabupaten Kapuas hari ini dan terakhir nanti di Gunung Mas,” ucap Murjani. (Adm)

Barito Selatan Kuala Kapuas