Bajenta News.
KAPUAS,- Warga Desa Basuta Raya C5 Kecamatan Kapuas Barat mengharapkan perhatian pemerintah daerah, pasalnya sekitar 3 tahun lebih kondisi jalan ke Kecamatan Kapuas Barat mengalami rusak parah.
” Kami sangat berharap perhatian pemerintah, untuk memperbaiki jalan menuju Kecamatan ini yang sudah 3 tahun lebih mengalami rusak parah” ujar Sabri petani perkebunan di Desa Basuta Raya, Kamis 11/5/2023.
Jalan tersebut merupakan jalur satu-satunya bagi masyarakat Desa Basuta Raya ke Kecamatan Kapuas Barat di Mandomai, untuk mengangkut hasil kebun seperti karet, sawit dan kopi serta yang lainya.
” Ada 6 titik yang kondisinya rusak parah, menjadikan hambatan bahkan tidak bisa dilalui untuk keperluan mencari nafkah keluarga” jelasnya lirih.
Harapan kami, agar Pemerintah Daerah bisa memperhatikan nasib kami ini, agar jalan tersebut bisa diperbaiki, supaya kami bisa memberikan nafkah kepada keluaraga kami dari hasil kebun yang kami lakukan sebagai satu-satunya mata pencarian keluarga.
” Tolong perhatikan kami, bagaimana nasib kami apabila jalan yang rusak parah tersebut tidak diperbaiki” demikian Sabri.
www bajentabajurah.com/Roma-Sugianto.