Dina  Maulidah : CSR Pelaku Usaha/ Perusahaan Harus Bermanfaat Langsung untuk Masyarakat Murung Raya

Dina Maulidah : CSR Pelaku Usaha/ Perusahaan Harus Bermanfaat Langsung untuk Masyarakat Murung Raya

Murung Raya, BajentaNews, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Murung Raya, Dina Maulidah, memberi peringatan langsung kepada perusahaan yang beroperasi di daerah kabupaten Murung Raya agar program Corporate Social Responsibility (CSR) mereka benar-benar bermanfaat langsung bagi masyarakat Murung Raya, pada hari Rabu 05/11/2025.

Menurut Dina, program CSR harus disesuaikan dengan kebutuhan warga sekitar lokasi usaha dan tidak boleh tumpang tindih dengan program yang sudah dijalankan pemerintah desa. “Kalau CSR sama dengan program desa, manfaatnya tidak maksimal dan akan terkesan mubazir,” ujarnya,

Dina menekankan, CSR seharusnya digunakan untuk memberdayakan masyarakat secara nyata, misalnya melalui pelatihan keterampilan, bantuan fasilitas publik, atau program ekonomi produktif. Dengan cara ini, warga sekitar dapat merasakan dampak positif dari kehadiran perusahaan.

“Bahwa pentingnya koordinasi yang berkelanjutan antara pemerintah daerah dan perusahaan agar program CSR lebih efektif dan tepat sasaran. “Program yang terencana dan terkoordinasi akan lebih bermanfaat bagi masyarakat dan mendukung pembangunan daerah,” tambah Dina.

Pihak Pemerintah Daerah melalui dinas/ Badan yang terkait harus selalu mengawasi demi menjaga komitmen perusahaan yakni investor dalam menjalankan CSR yang tepat sasaran bagi masyarakat Murung Raya.

Legislatif Murung Raya Murung Raya